5 Fakta Menarik Lebah Yang Harus Kamu Ketahui


Saat mendengar kata lebah pasti yang akan terbayang adalah betapa manisnya madu .  Lebah merupakan serangga yang hidupnya berkoloni walalupun tidak semua. Serangga kecil ini masuk dalam familia Apidae dalam ordo Hymenopetra (Serangga bersayap selaput). 

Serangga yang dikenal selain memiliki madu, ia juga dikenali karena memiliki rasa sengat yang sangat menyakitkan, tidak jarang bekas sengatnya membengkak. Namun, taukah kamu tidak semua lebah memiliki sengat. Hanya lebah berjenis kelamin betina yang memilikinya. Berikut ini 5 fakta menarik lebah yang harus kamu ketahui.


 1  Istimewa Madu



Tidak heran madu yang dihasilkan oleh lebah sangat digemari oleh manusia, selain rasanya manis ia juga memiliki khasiat sebagai obat. Hal ini karena mikroba tidak dapat hidup dalam madu sehingga madu bisa dijadikan sebagai obat luka bahkan untuk suplemen makanan.

 2  Usaha Lebah Mencari Madu



Madu yang merupakan makanan alami plus higenis ternyata memerlukan usaha ekstra untuk membuatnya. Lebah pun harus mengunjungi 50 sampai 100 bunga setiap harinya. 2 Juta bunga pun hanya menjadi 0,5 kg madu. Hal inilah yang menjadi penyebab harga madu menjadi mahal.

 3  Menghasilkan Lilin





Lebah madu terkenal karena memiliki sarang yang sangat menginspirasi bagi seluruh arsitek di seluruh Dunia. Taukah kamu, sarang yang dibuat oleh lebah itu dari lilin. Lilin yang dihasilkan dari kelenjar yang terletak dibawah perut mereka. Lilin ini sebagai bahan untuk membangun sarang atau tempat madunya. Namun, untuk membangun 500 gram lilin lebah harus mengkonsumsi sekitar 8 sampai 10 kg madu.


 4  Lebah Memiliki 5 Mata




Serangga kecil ini memiliki sedikit lebih banyak mata dari pada manusia, yaitu berjumlah 5. Dibalik jumlahnya matanya yang banyak ternyata lebah buta terhadap warna merah. Dalam mencari madu juga, lebah mengandalkan indra penciuman serta sinar matahari sebagai kompas untuk mencari makanan.


 5  Kekuatan Kepakan Sayap Lebah




Salah satu pertanda lebah mendekati kamu dengan adanya bunyi dengung. Bunyi dengung ini berasal dari kepakkan sayap lebah. Setiap menit lebah mampu mengepakkan 11.400 kali.

Post a Comment

Post a Comment (0)

Previous Post Next Post